Saturday, June 23, 2012

'Kritik Bikin Ronaldo Lebih Tangguh'



Warsawa - Penampilan Cristiano Ronaldo di Piala Eropa kali ini tak lepas dari kritik serta cemoohan. Tapi itu semua justru dinilai malah bikin Ronaldo semakin kuat.

Punya rekor gol yang luar biasa di Real Madrid dalam dua musim terakhir plus berhasil membawa tim itu jadi juara musim lalu, membuat Ronaldo dijagokan akan bersinar di Piala Eropa dan membawa Portugal berprestasi.

Tapi Ronaldo justru tampil buruk di dua laga awal melawan Jerman dan Denmark. Pemain termahal dunia itu menyia-nyiakan banyak peluang yang didapatnya dan jelas kritik menghampirinya.

Puncaknya adalah saat di laga Denmark, Ronaldo terlihat begitu kesal ketika para penonton meneriakkan nama Lionel Messi, yang notabene adalah rivalnya di La Liga, ketika pesepakbola 27 tahun itu sedang menguasai bola.

Tapi Ronaldo seperti membungkam segala kritik itu lewat penampilan cemerlangnya di pertandingan kontra Belanda dan Republik Ceko. Tiga gol berhasil disumbangkan di dua laga itu dan kini Seleccao Das Quinas sudah ada di semifinal.

Penampilan Ronaldo di dua laga itu membuat dirinya kini memuncaki daftar Castrol Index yang biasa mengurus statistik para pemain di Polandia-Ukraina.

Melihat penampilan rekan setimnya itu, bek Portugal Pepe menegaskan jika Ronaldo bisa seperti itu karena terpacu oleh kritik dan cemoohan yang belakangnya datang kepadanya. Ia pun berharap Ronalo bisa melanjutkannya di semifinal nanti.

"Semakin sering Anda membicarakan Cristiano Ronaldo, maka dia akan semakin tangguh. Dia adalah pemain dari planet lain. Baginya tidak penting untuk menjadi yang terbaik di dunia. Dia luar biasa," ujar Pepe kepada RTP yang dilansir ESPN Star.

"Di atas lapangan, saya melihatnya dan berpikir bahwa dia berasa dari planet lain. Dia selalu tampil luar biasa di setiap laga yang dimainkannya," pungkas Pepe.

No comments:

Post a Comment